MAN Sumenep – Jurnalistik- MAN Sumenep sukses menggelar acara Indonesia Khataman Al-Qur’an dengan penuh khidmat, semarak, dan serentak pada Ahad, 16 Maret 2025, pukul 00.01 WIT/WITA/WIB, baik melalui daring ataupun tatap muka. Acara ini bukan hanya sekadar kegiatan rutin, tetapi juga merupakan wujud nyata komitmen MAN Sumenep dalam membangun generasi religius yang berakhlak mulia.

Ribuan siswa, guru, tenaga kependidikan, dan DWP MAN Sumenep berbaur dalam lantunan ayat suci Al-Qur’an, menciptakan suasana yang syahdu dan penuh kedamaian. Acara ini menjadi momentum penting bagi seluruh warga MAN Sumenep untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an.

“MAN Sumenep turut menyukseskan program Indonesia Khataman Al-Qur’an. Kami akan mengkhatamkan 45 khataman, diantaranya 1 kali khataman sebanyak 38 kelas siswa, dan 7 kali khataman yang dilaksanakan oleh guru, tenaga kependidikan, serta DWP (Dharma Wanita Persatuan) MAN Sumenep.”Ungkap Kepala MAN Sumenep, H. Hairuddin, S.Pd., M.M.Pd.

Lebih dari sekadar membaca Al-Qur’an, acara ini juga menjadi ajang refleksi bagi seluruh peserta. Mereka merenungkan makna dari setiap ayat yang dibaca, berusaha untuk mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Acara ini tidak hanya memberikan dampak positif bagi warga MAN Sumenep, tetapi juga bagi masyarakat sekitar.

Dengan suksesnya acara Indonesia Khatmil Al-Qur’an ini, MAN Sumenep telah menunjukkan komitmennya dalam membangun generasi religius yang berakhlak mulia. Semoga semangat ini terus berkobar dan menghiasi kemuliaan pada seluruh keluarga besar Kementerian Agama dan MAN Sumenep.

Kontributor : Zulfa, Awla
Editor : Heri Budianto
Operator Media dan Foto : Nadia, Reza Ali

Leave a Comment